Pengantar Teknologi Informasi, Sistem Operasi Koputer, OS (Mungkin maksud Anda adalah: Pengantar Teknologi Informasi, Sistem Operasi Komputer, OS Ketikkan teks atau alamat situs web atau terjemahkan dokumen. Batal Inggris Bahasa Indonesia Arab Alpha Introduction to Information Technology, Computer Operating System, OS)





TEKNOLOGI INFORMASI
             Teknologi adalah Alat/media yang dapat digunakan untuk membantu meringankan beban aktifitas manusia, yang di gunakan untuk bekerja, agar pekerjaan akan lebih efektif dan efisien untuk memproses atau mengendalikan suatu masalah.
Informasi adalah Data yang telah dikelola dan dirubah menjadi bentuk yang lebih berharga bagi penerimanya.
Jadi Teknologi Informasi adalah Serangkaian alat yang digunakan untuk mempermudah pekerjaan manusia dalam menghasilkan informasi sebagai dasar pengambilan keputusan.
Contoh Teknology Informasi:
                   
SISTEM KOMPUTER
            Sistem adalah Suatu kesatuan elemen yang saling berhubungan sehingga membentuk suatu kelompok dalam melaksanakan suatu tujuan pokok yang ditargetkan (Onno W. Purba : 2000 ). Sistem komputer adalah elemen-elemen yang terkait untuk menjalankan suatu aktifitas dengan menggunakan komputer.
Tujuan pokok dari sistem komputer adalah untuk mengolah data menjadi informasi.
             Pengertian dari hardware adalah salah satu komponen dari sebuah komputer yang sifat alatnya bisa dilihat dan diraba secara langsung atau yang terbentuk nyata yang berfungsi untuk mendukung proses komputerisasi

SOFTWARE
              Software atau perangkat lunak adalah data yang disimpan pada media penyimpanan data permanen seperti harddisk, disket atau cd-r. Kegunaan perangkat lunak ini dibuat untuk menjalankan perangkat keras komputer sehingga dapat berjalan sesuai fungsi yang diinginkan. Perangkat keras dapat juga berupa data-data seperti tulisan, gambar atau video.Software atau yang biasa disebut perangkat lunak merupakan kumpulan perintah yang dibuat dengan bahasa pemrograman yang memiliki suatu kesatuan yang sama sehingga menghasilkan program/applikasi yang memiliki nilai dan tujuan tertentu.
             Software jika kita jabarkan dari jenisnya ternyata memiliki beberapa perbedaan, diantaranya :

1.     Adware
               Dari namanya kita bisa langsung menyimpulkan bahwa software jenis ini menyisipkan iklan di dalam programnya. Software jenis ini biasanya bersifat gratis namun dengan kompensasi iklan yang muncul.

2.    Beerware
              Software jenis ini bisa saya bilang unik karena beerware merupakan software yang berlisensi bebas. Software jenis ini bisa dipergunakan untuk tujuan apapun, namun jika pengguna beerware merasa software yang dipergunakan sangat berguna mengharuskan mentraktir beer jika bertemu dengan pembuat softwarenya.

3.    Freeware
              Software jenis ini sifatnya gratis dan bisa dipergunakan tanpa batasan waktu tertentu. Software jenis ini biasanya memiliki fitur yang kurang powerfull.

4.    Shareware
               Software jenis merupakan kebalikan dari freeware karena shareware memiliki batasan waktu tertentu dan mengharuskan user melakukan validasi kepemilikan software dengan serial number yang didapatkan dari membelinya. Software ini biasanya memiliki kemampuan yang powerfull.

5.    Spyware
               Spyware merupakan software yang berfungsi untuk memantau ataupun memata-matai aktivitas komputer yang dilakukan oleh user. Software ini lebih sering disalahgunakan untuk kepentingan pencurian data.

6.    Open Source
                Open source software atau software sumber kode terbuka merupakan software yang dapat diubah, ditingkatkan, ataupun disebarluaskan karena memungkinkan user untuk melihat source code dari software. Software jenis ini biasanya dikembangkan oleh perorangan ataupun komunitas dan memiliki lisensi General Public License (GPL).
               Jenis software sebenarnya masih sangat banyak seperti, careware, crippleware, donateware, donationware, greenware, greyware, dan registerware. Namun berdasarkan penggunaanya 6 jenis software yang sudah saya jelaskan diatas merupakan jenis software yang paling sering dipergunakan.

SISTEM OPERASI
               Sistem Operasi (OS) adalah sekumpulan program terintegrasi yang mengendalikan resource (CPU, memory, I/O, dll) pada sistem komputer
Dua tugas utama adalah menjadikan komputer lebih nyaman digunakan serta mengelola resource komputer
Contoh sistem operasi adalah

a.  UNIX OS
b. MS-DOS
c.  WINDOWS
d.  LINUX

SEJARAH INTERNET
         Sejarah internet dimulai pada 1969 ketika Departemen Pertahanan Amerika, U.S. Defense Advanced Research Projects Agency(DARPA) memutuskan untuk mengadakan riset tentang bagaimana caranya menghubungkan sejumlah komputer sehingga membentuk jaringan organik. Program riset ini dikenal dengan nama ARPANET. Pada 1970, sudah lebih dari 10 komputer yang berhasil dihubungkan satu sama lain sehingga mereka bisa saling berkomunikasi dan membentuk sebuah jaringan.

          Tahun 1972, Roy Tomlinson berhasil menyempurnakan program e-mail yang ia ciptakan setahun yang lalu untuk ARPANET. Program e-mail ini begitu mudah sehingga langsung menjadi populer. Pada tahun yang sama, icon @juga diperkenalkan sebagai lambing penting yang menunjukkan “at” atau “pada”. Tahun 1973, jaringan komputer ARPANET mulai dikembangkan ke luar Amerika Serikat. Komputer University College di London merupakan komputer pertama yang ada di luar Amerika yang menjadi anggota jaringan Arpanet. Pada tahun yang sama, dua orang ahli komputer yakni Vinton Cerf dan Bob Kahn mempresentasikan sebuah gagasan yang lebih besar, yang menjadi cikal bakal pemikiran internet. Ide ini dipresentasikan untuk pertama kalinya di Universitas Sussex. Hari bersejarah berikutnya adalah tanggal 26 Maret 1976, ketika Ratu Inggris berhasil mengirimkan e-mail dari Royal Signals and Radar Establishment di Malvern. Setahun kemudian, sudah lebih dari 100 komputer yang bergabung di ARPANET membentuk sebuah jaringan atau network. Pada 1979, Tom Truscott, Jim Ellis dan Steve Bellovin,menciptakan newsgroups pertama yang diberi nama USENET. Tahun 1981 France Telecom menciptakan gebrakan dengan meluncurkan telpon televisi pertama, dimana orang bisa saling menelpon sambil berhubungan dengan video link.

Pengertian Internet :
          Internet (interconnected computer networks) bisa didefinisikan sebagai jaringan komputer tiada batas, menggunakan standar Internet Protocol Suite (TCP / IP) dan menjadi penghubung antara pengguna komputer satu dengan pengguna komputer lainnya serta dapat berhubungan dengan komputer di sebuah wilayah ke wilayah di penjuru dunia, dimana di dalam jaringan tersebut mempunyai berbagai macam informasi serta fasilitas layanan internet browsing atau surfing. Internet membawa berbagai macam sumber informasi dan jasa, seperti dokumen hypertext antar-link dari World Wide Web (WWW) dan infrastruktur untuk mendukung surat elektronik.

            Okey Sobat demikian Postingan Kami kali ini, and Semoga Bermanfaat,..??? Opst jangan lupa kasih koment in my Blog yaaa,...
Makasiiih,.. heheee Semangaaaat

This entry was posted in , , , , , , , , , , . Bookmark the permalink.

Leave a reply